6 Orang Tak Hadir, KPK Minta Saksi Kasus HGU Riau Bisa Kooperatif

6 Orang Tak Hadir, KPK Minta Saksi Kasus HGU Riau Bisa Kooperatif - GenPI.co RIAU
KPK mengingatkan supaya enam saksi dalam kasus dugaan suap pengurusan hak guna usaha di Kanwil BPN Riau untuk kooperatif. (Foto: ANTARA/Benardy Ferdiansyah.)

GenPI.co Riau - KPK mengingatkan supaya enam saksi dalam kasus dugaan suap pengurusan hak guna usaha di Kanwil BPN Riau untuk kooperatif.

Kepala Bagian Pemberitaan KPK Ali Fikri mengatakan pihaknya telah melakukan penjadwalkan pemerisaan terhadap para saksi ini.

“Kami ingatkan supaya pihak yang dipanggil menjadi saksi, agar kooperatif,” katanya dikutip dari Antara, Jumat (9/12).

BACA JUGA:  Telusuri Gratifikasi Mantan Kepala BPN Riau, KPK Periksa 2 Saksi

Ali Fikri mengunhkapkan mereka sebelumnya telah mendapat panggilan untuk datang di Gedung Merah Putih KPK, di Jakarta.

Namun mereka diketahui tidak hadir dan tanpa memberikan alasan tidak bisa menghadirinya.

BACA JUGA:  Kasus Korupsi Proyek Jalan Bengkalis, KPK Tahan Kontraktor

“Mereka tidak megonfirmasi alasan ketidakhadirannya. Penyidik juga telah melakuka pemanggilan patut,” ujarnya.

Sebanyak enam orang saksi yang dimaksud itu, yakni pihak swasta Adji Abimayu serta dua wiraswasta Firdaus Fibry dan Muhammad Haris Kampay.

BACA JUGA:  Kasus Suap HGU, Mantan Kepala BPN Riau Ditahan KPK

Selanjutnya ada M. Deni Siddik sebagai pihak swas. Lalu, pensiunan PNS Kanwil BPN Provinsi Riau Muh. Ismunandar, dan Suhartono selaku General Manager PT RAKA.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Selanjutnya