Demi Kesejahteraan Warga, Pekanbaru Menaikkan Tarif Parkir

Demi Kesejahteraan Warga, Pekanbaru Menaikkan Tarif Parkir - GenPI.co RIAU
Ilustrasi. Pemerintah Kota Pekanbaru menaikkan tarif parkir tepi jalan umum untuk mendongkrak PAD dan kesejahteraan warga. (Foto: Antara/Muhamad Hanapi)

GenPI.co Riau - Pemerintah Kota Pekanbaru menaikkan tarif parkir tepi jalan umum untuk mendongkrak pendapatan asli daerah (PAD) dan kesejahteraan warga.

Pj Wali Kota Pekanbaru Muflihun mengatakan keputusan itu merupakan kebijakan dari wali kota yang lama dan telah disetujui DPRD setempat.

Dia pun mengaku setuju dengan kebijakan itu, karena untuk mendongkrak PAD dan kesejahteraan masyarakat.

BACA JUGA:  Murah! Daftar Tiket Pesawat Murah dari Pekanbaru ke Jakarta

Miflihun mengungkapkan prinsip yang dipegang yakni selama tidak memberatkan beban masyarakat maka akan didukung.

“Saya dukung karena ini potensi bisa mengejar PAD dan memang PAD ini untuk masyarakat,” katanya dikutip dari Antara, Minggu (4/9).

BACA JUGA:  Polisi Bekuk Calo Penerimaan Siswa Baru SMKN 4 Pekanbaru

Miflihun mengatakan penyusunan APBD pada 2023 pro kepada masyarakat. PAD dari warga pun harus dikembalikan ke masyarakat.

Menurut dia, dalam beberapa program yang akan dicanangkan menyentuh mastarakat. Di antaranya pemberian santunan kematian.

BACA JUGA:  Hotel di Pekanbaru Tarif Promo untuk Rabu 31 Agustus, Cek!

Kemudian juga ada beasiswa untuk mahasiswa mendudukkan dokter ready on call 24 jam di Puskesmas. Lalu ada bantuan untuk UMKM," ucapnya.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Selanjutnya