Berkah Ramadan, Gaji Guru Bakal Naik

18 April 2022 18:00

GenPI.co Riau - Kepala Dinas Pendidikan Riau Kamsol mengatakan Gubernur Riau Syamsuar berharap gaji guru pendidikan dasar (dikdas) dinaikkan.

“Saat ini gaji yang diterima Rp 2 juta per bulan. Insyaallah dinaikkan sesuai UMP. Kita lihat nanti di perubahan,” kata Kamsol sebagaimana dikutip laman Pemprov Riau, Senin (18/4).

Dia mengingatkan tiga daerah yang belum mengajukan pencairan bantuan keuangan (bankeu) gaji guru dikdas.

BACA JUGA:  Kabar Gembira soal Gaji Guru Bantu di Riau, Alhamdulillah

Tiga daerah tersebut ialah Kabupaten Kampar, Rokan Hilir, dan Kuantan Singngi.

Kamsol berharap pengajuan anggaran segera dilakukan agar gaji guru bisa cair sebelum Lebaran.

BACA JUGA:  Kabar Baik soal Gaji, Guru Honorer Bisa Lega

Dia menjelaskan, sebelum Ramadan, pihaknya sudah mengirim surat kepada pemkab dan pemkot agar segara memproses pencairan bankeu guru dikdas.

Menurut Kamsol, bankeu guru dikdas di sembilan kabupaten/kota sudah ditransfer melalui rekening daerah.

BACA JUGA:  Jahat, Guru MI Kabupaten Bengkalis Cabuli 6 Murid

“Seharusnya pengajuan pencairan tidak lambat karena petunjuk teknisnya sudah kami kirimkan jauh-jauh hari,” kata Kamsol.

Pihaknya pun siap melayani apabila ada daerah yang belum mengerti pencairan gaji guru dikdas.

“Saya juga siap kapan pun meneken pencairannya ke BPKAD setelah diverifikasi. Kasihan guru-guru honor dikdas masih menunggu gaji mereka,” kata Kamsol. (*)

Redaktur: Ragil Ugeng

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co RIAU