Polres Inhil Sebut Temuan Mayat di Sungai Dipastikan Korban Laka Laut

14 Desember 2022 00:00

GenPI.co Riau - Identitas dan penyebab kematian dari mayat yang ditemukan di Perairan Sungai Kateman Parit 04, Kabupaten Indragiri Hilir akhirnya berhasil diketahui.

Mayat tersebut diketahui merupakan penumpang perahu yang kecelakaan di perairan Sungai Guntung bernama Aulia Sabarudin (22).

Kasi Humas Polres Inhil AKP Liber Nainggolan mengatakan korban diketahui tewas karena jatuh saat kecelakaan laut yang melibatkan dua speedboat pada Rabu (7/12).

BACA JUGA:  Edarkan Uang Palsu Rp 10 Juta, 2 Pria di Inhil Dibekuk Polisi

“Kecelakaan itu mengakibatkan satu orang penumpang jatuh ke sungai,” katanya dikutip dari Antara, Rabu (14/12).

Mayat dari Aulia Sabarudin kemudian baru ditemukan pada Jumat (9/12). Setelah itu, ada seorang pria bernama Zulhendra mengaku sebagai teman korban.

BACA JUGA:  Gratis! UKM di Inhil Dipermudah Pengurusan Sertifikat Halal

Zulhendra mengungkapkan kalau terakhir bertemu dengan korban setelah bekerja di PT Sambu pada Rabu (7/12).

Korban diketahui saat itu berencana untuk pulang. Kemudian dari penyelidikan, speedboat yang ditumpangi mengalami kecekaan.

BACA JUGA:  Mutilasi Anak Gadisnya Sendiri, Pria di Inhil Divonis Hukuman Mati

Nakhoda dari speedboat sendiri mengaku tidak melaporkan kecekaan tersebut ke pihak polisi karena takut.

Sebelumnya, mayat korban ditemukan oleh seorang nelayang di tepi Sungai Katemanusai. Jenazah diketahui kepala sampai pinggang hanya tersisa tulang.

Sedangkan dari pinggang sampai ujung kakinya masih utuh. (ant)

Redaktur: Ridho Hidayat

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co RIAU