Kebakaran di Rohil, BPBD Riau Kerahkan Helikopter

Kebakaran di Rohil, BPBD Riau Kerahkan Helikopter - GenPI.co RIAU
Helikopter water bombing dikerahkan, untuk pemadaman hutan dan lahan di beberapa titik seperti Rokan Hilir (Rohil). (Foto : Antara)

GenPI.co Riau - Helikopter water bombing dikerahkan, untuk pemadaman hutan dan lahan di beberapa titik seperti Rokan Hilir (Rohil).

Kepala Pelaksana BPBD Riau M Edy Afrizal mengatakan, pihaknya menurunkan satu helikopter water bombing.

Sedang untuk kebakaran di Rokan Hulu (Rohul), belum dikerahkan karena masih dalam perbaikan.

"Aaat ini helikopter water bombing yang satu lagi sedang perbaikan," katanya, Senin (10/7/2022).

Sementara untuk kebakaran di Dumai, telah teratasi tinggal saat ini proses pendinginan.

Dia memaparkan, ada 94 titik panas indikasi kebakaran hutan dan lahan terpantau di Kampar, Dumai.

Kemudian Kuantan Singingi (Kuansing), Siak, Rokan Hilir (Rohil), dan Rokan Hulu (Rohul).

Menurut dia, titik panas paling banyak tersebar di wilayah Rohil ada 68 titik dan Rohul 19 titik.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Selanjutnya