Bermain di Sungai Siak, Bocah SD di Pekanbaru Hilang Terseret Arus

Bermain di Sungai Siak, Bocah SD di Pekanbaru Hilang Terseret Arus - GenPI.co RIAU
Seorang bocah bernama Rivaldi Lim yang berusia 11 tahun tenggelam di Sungai Siak, Kecamatan Rumbai, Kota Pekanbaru. (Foto: ANTARA/HO-Basarnas Pekanbaru)

GenPI.co Riau - Seorang bocah bernama Rivaldi Lim yang berusia 11 tahun tenggelam di Sungai Siak, Kecamatan Rumbai, Kota Pekanbaru, pada Minggu (6/11) sore.

Korban tenggelam saat bermain dan berenang bersama teman-temannya di tepi Sungai Siak sekitar pukul 15.30 WIB.

Kepala Kantor Basarnas Pekanbaru I Nyoman Sidakarta mengatakan korban diketahui terseret arus dan tenggelam, oleh temannya.

BACA JUGA:  Uji Makanan, BBPOM Pekanbaru Temukan Keripik Mengandung Boraks

Teman-teman korban saat itu kemudian melaporkan kejadian tersebut kepada keluarga dan warga sekitar.

Petugas dari Basarnas Pekanbaru yang mendapatkan laporan kemudian langsung menuju ke lokasi untuk melakukan pencarian.

BACA JUGA:  Mengaku Ketua RT, 2 Pria Peras Sejumlah Toko di Pekanbaru

“Ada enam personel rescue yang dikerahkan,” katanya dalam keterangannya, Senin (7/11).

I Nyoman mengatakan pencarian dilakukan dengan berbagai cara, yakni Under Water Search Device (UWSD), Aqua eye, peralatan selam dan jaring penyelamat.

BACA JUGA:  Sudah Dibuka! Pekanbaru Sediakan Lowongan PPPK Tenaga Kesehatan

Dia menyebut untuk proses pencarian pada hari pertama masih belum memperoleh hasil.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Selanjutnya