Cegah Karhutla di Riau Meluas, Ini Langkah Satgas

Cegah Karhutla di Riau Meluas, Ini Langkah Satgas - GenPI.co RIAU
Cegah Karhutla di Riau Meluas, Ini Langkah Satgas. (Foto : Antara)

GenPI.co Riau - Penindakan pelaku pembakaran hutan dan lahan (Karhutla), sepenuhnya menjadi wewenang dari Polda Riau.

Sementara untuk pemadaman dan pencegahan karhutla dilakukan satgas karhutla yang beroperasi selama ini.

Kepala Pelaksana BPBD Riau, Edy Afrizal mengatakan, selama ini satgas menjalankan tugasnya bersama warga.

Hal itu dilakukan, guna memudahkan sosialisasi dan imbauan ke warga terhadap resiko karhutla sendiri.

"Kami sudah ada kolaborasi antara warga dan tim satgas Karhutla," ujarnya, Jumat (5/8/2022).

Dalam sosialisasinya, satgas karhutla menekankan warga jangan membuka lahan dengan cara membakar.

Selain itu, satgas juga meminta agar warga pinggiran hutan berhati-hati beraktivitas sehari-hari.

“Jangan sampai aktivitasnya dapat menimbulkan karhutla," ungkapnya.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Selanjutnya