Bupati Inhu Rezita Meylani Termuda se-Indonesia

Bupati Inhu Rezita Meylani Termuda se-Indonesia - GenPI.co RIAU
Rezita Meylani Yopi, dilantik menjadi Bupati Indragiri Hulu (Inhu), saat masih berumur 27 tahun tahun lalu. (Foto : Antara)

GenPI.co Riau - Rezita Meylani Yopi, dilantik menjadi Bupati Indragiri Hulu (Inhu), saat masih berumur 27 tahun tahun lalu.

Lahir di Japura, Lirik, Inhu pada 7 Mei 1994, Rezita memecahkan rekor MURI. sebagai bupati perempuan termuda se Indonesia.

Dia sendiri, adalah istri mantan bupati termuda dua periode sebelumnya, yaitu Yopi Arianto.

BACA JUGA:  PSPS Riau Panggil Bek Tengah NIP FC Tembilahan

Maju pada pilkada Inhu 2020, bersama Junaidi Rachmat, mantan kepala Bappeda Inhu periode sebelumnya.

Saat maju dalam kontestasi Pilkada 2020, dia diusung tiga partai yaitu Golkar, NasDem dan Hanura.

BACA JUGA:  Profil Yulisman, Ketua DPRD Riau, Politisi Asal Inhu

Rezita menjadi bupati terpilih, untuk masa jabatan 2021-2024 dengan perolehan suara 50.412 suara.

Bupati termuda ini, menyelesaikan studi dasarnya di SDN 001 Japura, Lirik. Lalu ke SMPN 1 Pasir Penyu.

BACA JUGA:  Ini Profil Singkat Kapolda Riau Irjen Pol M Iqbal

Kemudian melanjutkan ke SMAN 1 Pasir Penyu, dan masuk Universitas Riau (Unri) fakultas ekonomi.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Selanjutnya