GenPI.co Riau - Presenter sekaligus aktor Raffi Ahmad memberikan respons terkait kasus konten prank KDRT Baim Wong.
Raffi menyebut Baim Wong harus melakukan pembenahan ketika akan membuat suatu konten Youtube.
Salah satunya yakni suami dari Paula Verhoeven itu harus mempercayakan ke orang dalam menyaring ide untuk konten.
BACA JUGA: Terjerat Kasus Prank KDRT, Baim Wong Sempat Ingin Rehat
“Harus bisa percaya sama orang, ada double proteksi,” katanya melalui tayangan Youtube Rans Entertainment, 19 Oktober 2022.
Raffi Ahmad mengungkapkan pembenahan terkait konten ini perlu dilakukan Baim Wong karena sudah dua kali menuai hujatan.
BACA JUGA: Polisi Bakal Periksa Baim Wong dan Paula Soal Prank KDRT
Selain soal konten prank KDRT, sebelumnya juga terkait Citayam Fashion Week.
Meski, diakui suami dari Nagita Slavina itu apa yang dilakukan Baik Wong bukan merupakan kesalahan.
BACA JUGA: Terkait Prank KDRT, Baim Wong Sebut Paula Tak Terlibat Ide
“Cuma kelalaian,” kata ayah dua anak itu.
Artikel ini sudah tayang di JPNN.com dengan judul: Raffi Ahmad Beri Saran Soal Konten YouTube Baim Wong
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News