3 Manfaat Alpukat untuk Kesehatan, Jantung Bisa Sehat!

3 Manfaat Alpukat untuk Kesehatan, Jantung Bisa Sehat! - GenPI.co RIAU
Ilustrasi. Buah alpukat memiliki berbagai khasiat untuk kesehatan tubuh berkat kandungan gizi yang ada di dalamnya. (FOTO: ANTARA FOTO)

GenPI.co Riau - Buah alpukat memiliki berbagai khasiat untuk kesehatan tubuh berkat kandungan gizi yang ada di dalamnya.

Alpukat biasa diolah menjadi berbagai hidangan makanan. Nah berikut adalah beberapa manfaat yang didapatkan dari buah berwarna hijau ini.

1. Membantu menjaga jantung tetap sehat

Alpukat mempunyai kadar lemak tak jenuh yang cukup tinggi, sehingga bisa mengurangi kolesterol jahat atau LDL pada tubuh.

BACA JUGA:  3 Manfaat Kesehatan Mengonsumsi Telur Asin, Ajaib!

Manfaat alpukat yang bisa menjaga kadar kolesterol pada tubuh dengan baik ini sehingga menjauhkan risiko terkena penyakit jantung.

2. Menurunkan risiko sindrom metabolik

Sindrom metabolik merupakan segala yang bisa meningkatkan gangguan kesehatan, di antaranya stroke, penyakit arteri, diabetes dan lainnya.

BACA JUGA:  3 Manfaat Daun Mint untuk Kesehatan Tubuh, Wanita Pasti Suka

Dalam sebuah penelitian menyebut alpukat mempunyai khasiat bisa menurunkan risiko sindrom metabolik berkat kandungan lemak tak jenuh di dalamnya.

3. Menjaga sistem pencernaan tetap sehat

Khasiat selanjutnya dari alpukat yakni bisa membantu melancarkan buang air besar secara berkala.

BACA JUGA:  3 Manfaat Lilin Lebah untuk Kesehatan, Bibir Jadi Lembut!

Alpukat mempunyai kandungan serat dan mineral kalium yang bisa memaksimalkan peran pencernaan. (hellosehat)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Selanjutnya