Internal PSPS Riau Beda Pendapat Soal Pemain Baru

Internal PSPS Riau Beda Pendapat Soal Pemain Baru - GenPI.co RIAU
Presiden Klub Pantau Latihan Rutin Askar Bertuah. (Foto : Instagram/pspsriau)

GenPI.co Riau - Kabar terbaru, internal PSPS Riau beda pendapat terkait mengenai kebutuhan pemain lini depan atau striker.

Belum lama ini, pelatih Yusup Prasetiyo kepada media menyebut jika masih membutuhkan pemain penyerang.

Hal tersebut, dilakukan untuk melapisi keberadaan pemain lini depan Askar Bertuah tersebut.

Dalam beberapa kesempatan, pelatih 32 tahun ini menegaskan jika lini depan PSPS belum sesuai harapan.

Sehingga kebutuhan untuk mendatangkan pemain baru, baginya sangat dibutuhkan untuk menutupi kelemahan itu.

Namun dia juga tak bisa memungkiri, keputusan mendatangkan pemain atau tidak tergantung manajemen.

Namun hal tersebut, kabarnya dibantah oleh Presiden klub PSPS Riau, Norizam Tukiman.

Norizam beranggapan jika, komposisi pemain PSPS Riau saat ini sudah cukup dan komplit.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Selanjutnya