Persib Menggila, Marko Simic Adukan Persija ke FIFA

Persib Menggila, Marko Simic Adukan Persija ke FIFA - GenPI.co RIAU
Mantan penyerang Persija Jakarta Marko Simic. Foto: Instagram/markosimic_77

GenPI.co Riau - Situasi di Persib Bandung dan Persija Jakarta bertolak belakang menjelang Liga 1 2022.

Persib menggila pada bursa transfer Liga 1 dengan memboyong beberapa pemain jempolan.

Di antaranya ialah dua mantan penggawa Persebaya Surabaya Rachmat Irianto dan Ricky Kambuaya serta eks penyerang Persikabo 1973 Ciro Alves.

BACA JUGA:  Tuah Kandang, PSPS Permalukan Persib Bandung

Di sisi lain, Persija justru berkonflik dengan mantan penyerangnya, Marko Simic, perihal gaji.

Melalui akun Instagram pribadinya, Simic mengaku tidak digaji selama setahun.

BACA JUGA:  Liga 1: 5 Pemain Persib Bandung Paling Lama Bermain

“Setelah berbulan-bulan gaji tidak ditepati dan dibangkucadangkan karena menagih hak, saya pikir kini saya perlu melangkah,” tulis Simic, Rabu (27/4).

Penyerang asal Kroasia tersebut mengaku saat ini berada dalam situasi yang berat dan sulit.

BACA JUGA:  Bali United Juara, Pelatih Persib Bongkar Kelemahan Timnya

“Beberapa orang telah membahayakan karier saya,” lanjut Simic.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Selanjutnya