14 Ribu Warga Meninggal di Pekanbaru Ada di DPT

25 Juni 2022 15:00

GenPI.co Riau - Sekitar 14 ribu warga di Pekanbaru, yang meninggal dunia ditemukan ada di dalam Daftar Pemilih Tetap (DPT).

Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) Pekanbaru Anton Merciyanto mengatakan, temuan itu saat rekapitulasi lanjutan.

"Ini kami temukan saat pemuktahiran daftar pemilih berkelanjutan triwulan II 2022," katanya, Sabtu (25/6/2022).

BACA JUGA:  DPRD Evaluasi Jamkrida Riau Soal Target Dividen

Anton mengatakan, data tersebut memang benar adanya, setelah tim melakukan pengecekan ulang DPT.

Pengecekan dilakukan sebagai tahapan pelaksanaan Pilkada serentak yang akan berlangsung 2024.

BACA JUGA:  Cegah PMK, Riau Siapkan 170 Vaksinasitor untuk Sapi

"Data itu muncul di KPU dan kita dapat semua itu dari BPS dan Ditjen Capil RI," katanya.

Untuk menyikapi itu, pihaknya akan menghapus data 14 ribu yang sudah meninggal pada 10 Juli 2022.

BACA JUGA:  Riau Bakal Dapat 4.200 Dosis Vaksin Sapi untuk PMK

"Nanti akan kami umumkan kembali," ungkapnya.

Sementara itu Kepala Disdukcapil Pekanbaru Irma Novrita menjelaskan, itu bukan kewenangan dirinya.

"Itu ranah KPU, kita hanya mencatat data yang sudah meninggal dan melaporkan itu," ungkapnya.(Antara)

Redaktur: Zainal Abidin

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co RIAU