Tekan Adanya Gepeng, Satpol PP Pekanbaru Jaga Persimpangan Jalan

01 Maret 2023 06:00

GenPI.co Riau - Satpol PP Pekanbaru menempatkan personelnya di sejumlah persimpangan lampu lalu lintas untuk meminimalkan adanya gelandangan, pengemis serta manusia silver.

Kabid OKM Satpol PP Pekanbaru Reza Aulia Putra mengatakan gelandangan dan pengemis serta manusia silver ini setiap hari meminta-minta di lampu merah.

“Tentunya itu bisa mengganggu kelancaran arus lalu lintas,” katanya dikutip dari Pemko Pekanbaru, Rabu (1/3).

BACA JUGA:  Pemancing di Pekanbaru Temukan Bom Mortir Berat 250 Kg

Reza mengungkapkan petugas akan langsung melakukan penertiban ketika menemukan ada gepeng dan manusia silver.

“Setiap lokasi ada empat personel yang jaga. Kami lakukan pengamanan dari pukul 16.00 WIB sampai 18.00 WIB,” ujarnya.

BACA JUGA:  Jadwal Pesawat Rute Pekanbaru ke Jakarta 1 Maret, Tiket Murah

Adapun untuk lokasinya dilakukan di lokasi yang dianggap rawan adanya gepeng dan manusia silver ini.

“Karena adanya keterbatasan personel, pengawasan tidak bisa di seluruh persimpangan lampu merah secara serentak,” tuturnya.

BACA JUGA:  Kondisi Pedagang Pasar Cik Puan Pekanbaru Memprihatinkan

Dia menyampaikan petugas di lapangan juga proaktif untuk memberikan imbauan kepada pengguna jalan supaya tidak memberi sumpangan ke gepeng maupun manusia silver.

Sebab pemberian sumbangan itu ke depannya hanya akan membuat keberadaan mereka semakin banyak.

“Sudah ada dua perda yang mengatur supaya tidak memberi sumbangan dan meminta-minta di jalanan,” ucapnya. (*)

Redaktur: Ridho Hidayat

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co RIAU