Kapolda Riau: Bencana Banjir Rob Sudah Terjang 3 Kabupaten

22 November 2022 16:00

GenPI.co Riau - Kapolda Riau Irjen Mohammad Iqbal menyebut bencana banjir rob saat ini menerjang tiga kabupaten.

Sebanyak tiga kabupaten tersebut di antaranya Rokan Hulu (Rohul) sama Rokan Hilir (Rohil) dan Dumai.

Iqbal mengatakan ada lebih dari empat ribu personel yang disiagakan untuk penanganan bencana alam, termasuk banjir.

BACA JUGA:  Debit Air Sungai Naik, 200 KK Warga Rohul Terdampak Banjir

“Semua pihak harus menunjukkan aksinya untuk melakukan preemtif dan preventif,” katanya dalam apel siaga penanganan bencana alam Riau, Selasa (22/11).

Iqbal menyebut selain tiga daerah yang banjir itu juga ada beberapa wilayah yang perlu mewaspadai potensi terjadinya bencana.

BACA JUGA:  Pemkab Kampar Deteksi Ada 3 Wilayah Langganan Banjir

Daerah yang perlu meningkatkan kewaspadannya yakni Indragiri Hilir atau Inhil dan Kampar. Dia menyebut Riau harus siap untuk segala kondisi dan antisipasinya.

“Petugas harus tahu apa yang dilakukan, kapan, rumah sakit rujukan maupun siapa yang bertanggung jawab,” ujarnya.

BACA JUGA:  Bencana Banjir, 50 Keluarga di Kabupaten Siak Masih Mengungsi

Gubernur Riau Syamsuar menambahkan warga yang berada di daerah rawan bencana supaya untuk menjaga kewaspadaanya.

Syamsuar juga mengimbau supaya warga tak sungkan menghubungi pemerintah setempat, ketika terjadi bencana.

“Kami laksanakan apel siaga supaya jika nanti terjadi bencana, maka sudah siap,” ucapnya. (ant)

Redaktur: Ridho Hidayat

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co RIAU