Waduh, Pencurian Air di Pekanbaru Terdeteksi 42 Titik

15 November 2022 03:00

GenPI.co Riau - Perusahaan Umum Daerah Air Minum (Perumdam) Tirta Siak menemukan dugaan pencurian air di 42 titik wilayah Pekanbaru.

Direktur Perumdam Tirta Siak Agung Anugrah mengatakan 42 titik tersebut tersebar di enam kecamatan yang ada di Pekanbaru.

Adapun enam titik itu di antaranya Bukit raya, Payung Sekaki, Limapuluh, Pekanbaru Kota, Sukajadi, Senapelan, dan Kecamatan Rumbai.

BACA JUGA:  Dorong Kemandirian, Napi di Pekanbaru Diajari Membuat Roti

Agung menyebut dugaan pencurian air itu merupakan pelanggan resmi yang melepas water meter, sehingga air di instalasi Perumda langsung masuk ke instalasi rumah tanpa melalui water meter.

“Ini pencurian air dan merugikan negara,” katanya dikutip dari Antara, Selasa (15/11).

BACA JUGA:  Harga Tiket Pesawat Rute Pekanbaru ke Jakarta Selasa, Murah!

Agung meminta supaya para pencuri air tersebut segera tobat dan melapor ke kantornya.

Dia memberikan waktu selama 14 hari ke depan untuk melaporkan. Jika tidak maka akan diproses secara hukum.

BACA JUGA:  Dugaan Pemalsuan Nota, Polresta Pekanbaru Periksa 3 Saksi

“Kami akan proses hukum karena merugikan negara,” ujarnya.

Agung mengatakan pencurian air ini juga secara teknis menggangu pelayanan kepada masyarakat.

“Pelanggan yang taat dirugikan, karena debit airnya terbagi. Pelanggan juga sering mengeluhkan kenapa air di rumah kecil,” ucapnya. (ant)

Redaktur: Ridho Hidayat

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co RIAU