Kendalikan Harga, Bulog Riau Gelontor 11 Ribu Ton Beras ke Pasar

25 September 2022 00:00

GenPI.co Riau - Dalam upaya mengendalikan harga, Perum Bulog Kanwil Riau dan Kepri menyebar sebanyak 11 ribu ton beras kualitas medium ke sejumlah pasar tradisional.

Pemimpin Wilayah Perum Bulog Kanwil Riau & Kepri Basirun mengatakan upaya ini dlakukan setelah terjadinya kenaikan harga beras di beberapa pasar tradisional.

“Sejak awal tahun hingga minggu ke-3 September sudah menggelontorkan sebanyak 11.567 ton beras,” katanya, dikutip dari Antara, Minggu (25/9).

BACA JUGA:  9 Orang Tewas dalam Konflik Satwa dan Manusia di Riau

Basirun menyebut jajarannya telah diinstruksikannya untuk memastikan program ini berjalan lancar sepanjang tahun.

Dia mengatakan Bulog menjamin ketersediaan beras di pasaran tetap aman dan dengan harga yang terjangkau.

BACA JUGA:  Pakar: Ketidakharmonisan Keluarga Picu Kekerasan Asusila di Riau

“Warga tidak perlu khawatir,” tuturnya.

Basirun mengakui kenaikan harga BBM dan masuk musim gadu membuat harga beras sempat ikut naik.

BACA JUGA:  Harga Kelapa di Inhil Anjlok, Pemprov Riau Didesak Cari Solusi

“Kami terus melakukan pemantauan di tengah kondisi seperti ini,” ujarnya.

Basirun mengatakan fokusnya saat ini adalah menjaga stabilitas harga beras di masyarakat.

“Kami terus upayakan semaksimal mungkin tanpa ada kepentingan apapun, kecuali kepentingan masyarakat,” ucapnya. (ant)

Redaktur: Ridho Hidayat

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co RIAU