Seorang Wanita di Kampar Tewas Diterkam Harimau Sumatera

22 Agustus 2022 10:00

GenPI.co Riau - Seorang karyawati PT Peranap Timber bernama Seha Sofina (44) tewas diterkam harimau sumatera di Pulau Muda, Kabupaten Pelalawan, Riau pada Jumat (19/8).

Juru Bicara Polda Riau Kombes Pol Sunarto mengatakan peristiwa itu terjadi di area konsesi kayu akasia Hutan Tanaman Industri.

Awal kejadian, korban sedang duduk di tepi kanal depan barak perusahaan. Dia lalu dihampiri oleh seekor harimau dan langsung menerkam.

BACA JUGA:  Cari Madu, Warga Bengkalis Meninggal Diterkam Harimau

Sunarto menyebut suami korban sempat mengetahui serangan terhadap Seha Sofiana.

“Suami sempat melihat istrinya diseret harimau ke hutan akasia,” katanya dikutip dari Antara, Senin (22/8).

BACA JUGA:  Harimau Pemangsa Manusia Muncul Lagi di Bengkalis

Suami dan beberapa orang lainnya kemudian mencari korban dan ditemukan tergelat di dekat Menara api dengan kondisi luka cakar pada wajah.

Harimau yang menyerang saat ini masih berada di sekitar korban, sehingga suami belum bisa langsung melakukan evakuasi.

BACA JUGA:  Warga Bengkalis Resah Gegara Harimau Muncul

"Pihak keluarga langsung menghubungi manajemen perusahaan dan Polsek Kuala Kampar," kata dia.

Upaya evakuasi baru berhasil dilakukan pada Sabtu (20/8). Tubuh korban ditemukan di area hutan sekitar PT Peranap Timber.

Kondisinya saat itu sudah penuh dengan luka serangan harimau. Tubuh korban pun langsung dievakuasi.

Selanjutnya diserahkan ke pihak keluarga. (ant)

Redaktur: Ridho Hidayat

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co RIAU