Pasar Murah di Pekanbaru Digelar di 4 Lokasi Jelang Ramadan

Pasar Murah di Pekanbaru Digelar di 4 Lokasi Jelang Ramadan - GenPI.co RIAU
Pemerintah Kota Pekanbaru menggelar pasar murah di sejumlah lokasi sebagai salah satu upaya menekan inflasi menjelang Ramadan. (Foto: media center Riau)

GenPI.co Riau - Pemerintah Kota Pekanbaru menggelar pasar murah di sejumlah lokasi sebagai salah satu upaya menekan inflasi.

Kabid Distibusi dan Cadangan pangan Disketapang Pekanbaru Dinal Husna mengatakan pihaknya menyiapkan dua ribu paket bahan pokok dalam pasar murah ini.

“Ada empat lokasi pasar murah. Salah satunya di halaman eks Disketapang,” katanya dikutip dari media center Riau, Rabu (1/3).

BACA JUGA:  Kondisi Pedagang Pasar Cik Puan Pekanbaru Memprihatinkan

Sedangkan untuk tiga tempat lainnya yakni di halaman Masjid Paripurna Gunung Merah Jalan Wahid Hasyim.

Kemudian di halaman Kantor Kecamatan Sukajadi, dan Halaman eks TK dan PAUD di Jalan Taskurun.

BACA JUGA:  Pemancing di Pekanbaru Temukan Bom Mortir Berat 250 Kg

Setiap paket bahan pokok itu dijual sebesar Rp 100 ribu. Isinya komoditas dengan harga tinggi di pasaran.

“Isinya beras, cabai, bawang dan minyak goreng. Jika di pasaran umum, harganya bisa mencapai Rp 120 ribu,” ujarnya.

BACA JUGA:  Jalan Rusak, Warga di Pekanbaru Protes Tanam Pohon pisang

Dia menyebut dalam paket itu ada beras sebanyak lima kilogram, dua liter minyak goreng, 0,5 kilogram cabai merah dan ada dua ons bawang merah.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Selanjutnya