Warga Meranti Hilang Diterkam Buaya di Sungai Tanjung Jangkang Siak

Warga Meranti Hilang Diterkam Buaya di Sungai Tanjung Jangkang Siak - GenPI.co RIAU
Seorang warga berinisal N dilaporkan hilang karena diterkam buaya di Sungai Tanjung Jangkang, Kabupaten Siak. (Foto: ANTARA/HO-Polsek Sungai Apit)

GenPI.co Riau - Seorang warga berinisal N (67) dilaporkan hilang karena diterkam buaya di Sungai Tanjung Jangkang, Kabupaten Siak.

Kapolsek Sungai Apit AKP J.A Purba mengatakan peristiwa tersebut terjadi saat korban bersanama dua anaknya sedangmerakit tual sagu di lokasi kejadian pada Sein (20/2) pagi.

Salah seorang anaknya melihat ayahnya diseret oleh buaya. Dia pun memberitahukan kejadian itu ke saudaranya.

BACA JUGA:  Serangan Buaya di Kuansing, BBKSDA Riau Minta Warga Berbagi Ruang

Anak dari korban sempat melakukan upaya pertolongan dengan mengejar buaya yang masuk ke dalam air. Namun tak berhasil ditemukan.

Dari kesaksian, anak korban juga sempat melihat langsung ayahnya diseret buaya ke Sungai Mungkal.

BACA JUGA:  Peternak Diterkam Buaya di Rokan Hilir Ditemukan Tewas

“Anak korban meminta bantuan warga setempat untuk melakukan pencarian. Namun sampai kini belum ditemukan,” katanya dikutip dari Antara, Rabu (22/2).

Sementara, Camat Sungai Apit Muhtasar mengatakan korban merupakan warga yang tinggal di Desa Semukut, Kecamatan Pulau Merbau Barat, Kabupaten Kepulauan Meranti.

BACA JUGA:  Cari Rumput, Peternak di Rokan Hilir Hilang Diterkam Buaya

Korban dan dua anaknya itu bekerja sebagai pencari tual sagu di Sungai Apit.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Selanjutnya