Capaian Rendah, Vaksinasi Booster di Pekanbaru Minim Peminat

Capaian Rendah, Vaksinasi Booster di Pekanbaru Minim Peminat - GenPI.co RIAU
Ilustrasi. Capaian vaksinasi booster Covid-19 di Kota Pekanbaru masih minim karena kurang diminati oleh masyarakat. (Foto: ANTARA FOTO/Indrianto Eko Suwarso/wsj.)

GenPI.co Riau - Capaian vaksinasi booster Covid-19 di Kota Pekanbaru masih minim karena kurang diminati oleh masyarakat.

Kepala Dinas Kesehatan Pekanbaru Zaini Rizaldy mengatakan vaksinasi booster pertama maupun kedua saat ini masih rendah.

Dia mengaku banyak masyarakat di Kota Pekanbaru yang tidak mau disuntik vaksinasi booster ketiga maupun keempat.

BACA JUGA:  Syamsuar: Vaksinasi Covid-19 di Riau Mulai Menggunakan IndoVak

“Vaksinasi dosis kedua pun masih ada masyarakat yang belum mendapatkannya,” katanya dikutip dari laman Pemko Pekanbaru, Senin (30/1).

Adapun untuk capaian vaksinasi boster pertama di Pekanbaru sampai saat ini hampir 39 persen. Sedangkan booster kedua baru 2,17 persen.

BACA JUGA:  Sempat Kekurangan, 3 Ribu Dosis Vaksin Meningitis Diterima Riau

Zaini mendorong supaya warga berkenan untuk disuntik vaksinasi booster. Layanannya pun tersedia di beberapa tempat.

Baik itu di mal vaksinasi maupun di setiap puskesmas telah melayani vaksinasi booster secara gratis.

BACA JUGA:  Waduh, Capaian Vaksinasi Booster di Pekanbaru Baru 36 Persen

Vaksinasi booster kedua ini bisa dilakukan ketika sudah menerima suntikan vaksinasi booster pertama pada enam bulan sebelumnya.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Selanjutnya