Istana Siak, Sejarahnya Panjang, Keindahannya Mengagumkan

16 Maret 2022 22:00

GenPI.co Riau - Salah satu destinasi wisata di Riau yang harus dikunjungi ialah Istana Siak Sri Inderapura.

Nama lain dari tempat bersejarah itu ialah Istana Asserayah Hasyimiah atau Istana Matahari Timur.

Istana Siak di Kabupaten Siak dibangun pada 1889. Pembangunan Istana Siak selesai pada 1893.

BACA JUGA:  Istri Guru Mengaji Masuk Rumah, Duh Kondisi Suaminya

Tempat itu adalah kediaman resmi sultan Siak pada pemerintahan Sultan Syarif Hasyim.

Luas kompleks Istana Siak mencapai 32 ribu meter persegi. Sementara itu, luas Istana Siak mencapai seribu meter persegi.

BACA JUGA:  Pesona Air Terjun Batang Koban Kuansing, Cocok untuk Healing

Bangunan dengan arsitektur bercorak Melayu, Arab, dan Eropa tersebut terdiri dari dua lantai.

Lantai bawah terdapat enam ruangan sidang. Ada juga ruang tunggu untuk para tamu.

BACA JUGA:  Pesan Penting Dinas Pariwisata Riau ke Pengelola Desa Wisata

Di lantai atas Istana Siak terdapat sembilan ruangan. Ruangan-ruangan tersebut biasanya digunakan para sultan dan tamu untuk beristirahat.

Enam patung elang terdapat di puncak bangunan. Patung-patung tersebut adalah lambang keberanian istana.

Di halaman terdapat delapan meriam yang tersebar di berbagai sisi Istana Siak. (*)

Redaktur: Ragil Ugeng

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co RIAU