Festival Musik Sabiphoria Mei Nanti, Ada Gigi hingga Letto

22 Februari 2023 21:00

GenPI.co Riau - Festival musik Sabiphoria akan menghadirkan sejumlah musisi di antaranya Gigi, D’Masiv hingga Letto pada 12-14 Mei mendatang.

Event musik yang digelar Sabi Project dengan mengusung tema throwback ‘00s ini akan dilangsungkan di Gambir Expo Kemayoran, Jakarta Pusat.

Ketua Pelaksana Sabiphoria, Rahmat Rangga Riantho mengatakan dalam acara ini nantinya akan ada tiga panggung utama.

BACA JUGA:  Rilis It’s OK for Me Now, David Bayu Beber Soal Video Musik

Setiap panggung akan menampilkan sekitar enam sampai tujuh musisi per harinya.

Beberapa musikus yang akan tampil dalam acara itu yakni Gigi, D'masiv, Nidji, Element, Angkas, Kotak, Ada Band, Vagetoz, Kuburan Band, Letto, dan PwG.

BACA JUGA:  Festival Musik Pestapora 2023 Digelar September, Ini Daftar Penampilnya

Selanjutnya ada /rif, Ten2Five, Geisha, The Potters, Last Child, Hijau Daun, Tipe-X, dan juga J-Rock.

Rahmat mengungkapkan masih ada puluhan musisi lainnya yang nantinya akan tampil dalam festival itu.

BACA JUGA:  Grup Musik Repvblik Hadirkan Single Susah Makan Tidur

“Kami akan umumkan selanjutnya, yang pasti tidak akan asing,” katanya dikutip dari JPNN.com, Rabu (22/2).

Rahmat menyampaikan pemilihan nama Sabiphoria ini juga ada maknanya, yakni gabungan dari kata sabi atau bisa dan euphoria yakni bergembira.

Dia berharap acara ini bisa memberikan kebahagiaan untuk pengunjung, musisi hingga pelaku industri kreatif yang terlibat. (mcr7/jpnn)

Redaktur: Ridho Hidayat

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co RIAU