Jelang Piala AFF, Ketum PSSI Ingatkan Pemilik Klub Liga 1 Soal Timnas

08 Desember 2022 10:00

GenPI.co Riau - Ketua Umum PSSI Mochamad Iriawan mengingatkan kepada seluruh pemilik klub terutama tim kontestan Liga 1 mengenai kesepakatan membangun timnas yang tangguh.

Iriawan mengatakan dirinya mengajak seluruh pihak terutama pemilik klub untuk bersama berbuat demi kepentingan bangsa dan negara.

“Kita bangun timnas yang tangguh,” katanya dikutip dari Antara, Kamis (8/12).

BACA JUGA:  Pemusatan Latihan, Fisik Pemain Timnas Indonesia Digenjot

Pria yang akrab disapa Iwan Bule ini mengungkapkan kompetisi Liga 1 yang kembali digulirkan ini adalah sarana untuk menghidupkan sepak bola nasional.

Selain itu juga merupakan kepentingan timnas untuk menghadapi berbagai event internasional salah satunya Piala AFF yang akan digelar dalam waktu dekat ini.

BACA JUGA:  Pelatih Timnas Shin Tae-yong Alami Kendala Panggil Pemain

Kesepakatan untuk membangun timnas yang tangguh ini pun telah menjadi komitmen saat rapat koordinasi seluruh pemangku kepentingan pada 28 November lalu.

Iwan Bule menyampaikan seluruh pihak harus bersama mendukung Syahrian Abimanyu, dkk supaya bisa meraih juara dalam ajang internasional.

BACA JUGA:  Shin Tae-yong: Begulirnya Liga 1 Berdampak Positif Bagi Timnas

“Kita dukung untuk meraih juara khususnya di Piala AFF mendatang, dan berprestasi di ajang internasional lainnya,” ujarnya.

Sementara, Direktur PT LIB Ferry Paulus mengatakan Piala AFF sudah mulai kick off pada 23 Desember mendatang.

“Teman-teman klub sudah sepakat tidak akan menghalangi pemain ke timnas,” ucapnya. (ant)

Redaktur: Ridho Hidayat

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co RIAU