Sanjaya Garang, PSPS Riau Tumbangkan PSMS Medan

13 April 2022 13:43

GenPI.co Riau - Laga PSPS Riau versus PSMS Medan pada pekan keempat Grup A Liga 2 2021 berjalan sengit.

Kedua tim sama-sama memburu kemenangan dalam laga di Stadion Gelora Sriwijaya Jakabaring, Palembang, Rabu (20/10/2021).

Namun, PSPS berhak keluar lapangan dengan kepala tegak setelah Muhammad Sanjaya menjebol gawang PSMS pada menit ke-72.

BACA JUGA:  Kiper Persebaya, Dari Penjaga Warkop ke Timnas Indonesia

PSPS beberapa kali terancam. Salah satunya ialah ketika penyerang PSMS Rachmat Hidayat mendapat peluang saat laga berjalan sepuluh menit.

Dia melepaskan tembakan dari luar kotak penalti, tetapi bola tidak bisa menggetarkan jala gawang PSPS.

BACA JUGA:  Ditinggal Bintang, Persebaya Dapat 3 Pemain Asing

PSPS sempat unggul melalui Rahmat Hidayatullah saat pertandingan berlangsung 26 menit.

Namun, wanit menganulir gol itu karena menilai Rahmat sudah terjebak offside.

BACA JUGA:  PSPS Riau Kalahkan Sriwijaya FC, Fadau Jadi Bintang

Sanjaya menjadi bintang ketika berhasil memanfaatkan umpan dari sisi kiri lapangan.

Mantan penggawa Timnas Futsal Indonesia tersebut bisa menggetarkan jala gawang PSMS.

Skor bertahan hingga akhir laga. PSPS menduduki posisi kedua klasemen Grup A Liga 2 2021. (*)

GenPI.co Riau akan menghadirkan hasil PSPS Riau, baik menang, seri, maupun kalah, dalam berbagai kompetisi.

Tujuannya ialah merawat perjalanan PSPS selama berjuang pada semua ajang di Indonesia.

Redaktur: Ragil Ugeng

BERITA TERKAIT

Copyright © 2025 by GenPI.co RIAU